Aplikasi Rental Mobil Berbasis Web

Mengelola rental mobil menjadi lebih mudah dengan adanya aplikasi rental mobil berbasis web. Aplikasi ini dapat membantu Anda mengelola berbagai data yang berkaitan dengan usaha Anda. Untuk lebih jelasnya mengenai aplikasi ini, silakan simak ulasan berikut.

Aplikasi Rental Mobil Berbasis Web

Sekilas tentang Aplikasi

Aplikasi rental mobil merupakan sebuah sistem informasi berbasis web yang bergerak di bidang manajerial usaha. Source code php ini dijalankan berbasis web dengan program yang sederhana dan mudah dioperasikan. Aplikasi ini juga dapat dikembangkan sesuai dengan kebutuhan usaha Anda.

Manfaat Aplikasi

Dilihat dari segi pengelolaan perusahaan, aplikasi rental mobil sangat bermanfaat untuk menata seluruh data usaha. Pengelolaan data perusahaan menjadi lebih mudah, rapi, dan terperinci. Sedangkan, jika dilihat dari segi pemasaran, source code aplikasi berbasis web ini dapat menarik minat calon pengguna jasa sehingga Anda akan memperoleh pasar yang lebih luas.

Fitur

Aplikasi rental mobil berbasis web dilengkapi dengan berbagai fitur. Fitur-fitur ini akan membantu merapikan data penting yang diperlukan pada usaha Anda. Beberapa fitur yang tersedia pada aplikasi ini antara lain sebagai berikut.

·         Dashoard

·         Data Merk

·         Data Mobil

·         Data Pemesan

·         Data Jenis Bayar

·         Data Perjalanan

·         Data Pesanan

·         Manajemen

Penjelasan Masing-masing Fitur

Fitur yang terdapat dalam aplikasi ini memiliki berbagai manfaat yang sangat membantu pekerjaan Anda. Download source code aplikasi rental mobil untuk dapat merasakan kemanfaatan berbagai fitur seperti di bawah ini.

·         Dashoard

Fitur ini merupakan halaman pertama yang akan Anda temui ketika mengakses aplikasi rental mobil. Fitur ini menampilkan profil serta jadwal pesanan rental mobil perusahaan Anda. Dengan adanya fitur Dashboard, Anda dapat mengetahui status setiap aset berupa mobil yang sedang dan akan disewakan.

·         Data Merk

Pada fitur Data Merk, Anda dapat mengelola data berupa merk mobil yang tersedia pada perusahaan rental mobil. Anda dapat menambah, mengubah, maupun menghapus data sesuai dengan keberadaan aset mobil di perusahaan Anda.

·         Data Mobil

Fitur Data Mobil merupakan layanan dari aplikasi yang memungkinkan Anda untuk melakukan penambahan, pengubahan, maupaun penghapusan berbagai data terkait mobil yang ada di perusahaan Anda. Data yang dapat dikelola pada fitur ini antara lain jenis mobil, nomor plat, tahun produksi, dan lain-lain.

·         Data Pemesan

Fitur ini berfungsi untuk menginput data pemesan jasa rental baik secara online maupun offline. Fitur Data Pemesan berisi data tentang klien yang sedang dan akan menggunakan jasa Anda. Data ini meliputi nama pemesan, alamat, nomor identitas, nomor Hp, dan lain sebagainya.

·         Data Jenis Bayar

Anda dapat mengelola data mengenai jenis pembayaran yang dikehendaki klien Anda pada fitur ini. Fitur Data Jenis Bayar memungkinkan Anda menginput berbagai pilihan jenis pembayaran, seperti pembayaran langsung, transfer bank, dan lain sebagainya. Anda dapat menambahkan informasi tentang jenis bank yang Anda gunakan beserta nomor rekening dan nama pemiliknya.

·         Data Perjalanan

Setiap pesanan perjalanan pada usaha rental mobil Anda dapat dikelola pada fitur Data Perjalanan. Fitur ini digunakan untuk menginput dan mengubah data berupa perjalanan yang telah ditempuh setiap mobil rental perusahaan Anda.

·         Data Pesanan

Setiap pesanan yang masuk di perusahaan Anda dapat dikelola pada fitur ini. Fitur Data Pesanan dapat mewadahi informasi terkait jadwal pesanan, jenis mobil yang dipesan, nomor plat, dan berbagai informasi lain yang dibutuhkan.

·         Manajemen

Fitur ini membantu Anda mengetahui sirkulasi mobil sewaan pada perusahaan rental mobil Anda. Fitur Manajemen berfungsi untuk mengelola seluruh informasi perusahaan, mulai dari manajemen sistem hingga manajemen keuangan perusahaan. Hal-hal terkait sistem pengelolaan perusahaan bisa Anda input dan edit pada fitur ini.

Selain itu, fitur manajemen  juga dapat membantu Anda mengelola data keuangan terkait uang masuk dan keluar dari perusahaan. Data ini meliputi jenis transaksi, tanggal transaksi, keterangan yang berisi keperluan transaksi, serta besarnya dana yang masuk maupun keluar.

Spesifikasi Aplikasi

Aplikasi rental mobil dibangun dengan program PHP yang didukung oleh MySQL. Source code php dan mysql  ini dipercanggih dengan adanya Framework CSS Bootstrap 3. Teknologi ini membuat aplikasi rental mobil dapat berjalan dengan baik.

Aplikasi Rental Mobil Berbasis Web merupakan solusi dari permasalahan managerial data usaha rental mobil. Aplikasi ini akan membantu Anda mengelola seluruh data usaha rental secara detail dan mudah sehingga usaha Anda dapat berjalan dengan lancar.



Bagikan:

Post a Comment

Top Ads

Bottom Ads